Jangan jauhi Dia (Odha) tunjukkan kepedulian kita

Surat dari sahabat penderita virus HIV (odha) Bagaimana keadaan kamu, sahabat? Semoga sehat dan sejahtera semuanya. Aku dalam kondisi sehat, walaupun seperti yang kamu ketahui, aku dinyatakan oleh dokter terkena virus HIV, tapi aku merasa segar dan bersemangat hari ini. Maaf, aku baru bisa membalas suratmu. Sahabat, kamu bukan hanya sahabat sejati, kamu juga orang pintar dan bijaksana. Teringat aku sewaktu menerima lembar pemberitahuan hasil laboratorium ternyata darahku positif terinfeksi virus HIV. Bagai disambar petir dan kaki tak mampu lagi menopang tubuhku , beruntung ada kamu. Aku merasa lemas dan kamu segera merangkulku membawa ke luar ruangan. Kamu tidak sedikitpun merasa takut tertular bahkan kamu terus memelukku hingga ke rumah. Kamu tahu dan mengerti bahwa kontak sehari-hari seperti berjabat tangan, terekspos batuk dan bersin dari penderita HIV, menggunakan toilet dan alat makan bersama, berpelukan, aktivitas tersebut tidak mengakibatkan penularan HIV. Apa yang terjadi setelah kamu pulang dan kedua orang tuaku datang dari bekerja. Mereka marah besar, sebuah tamparan sempat mendarat di pipiku. Aku dikatakan anak pembawa aib keluarga, karena masih sekolah sudah melakukan hubungan sex bebas. Rupanya orangtuaku belum sepenuhnya mengetahui penyebab tertularnya virus HIV, mungkin hanya mendengar berita-berita kematian artis Hollywood akibat HIV/AIDS karena melakukan free sex atau hubungan sejenis. Syukurlah kini orang tuaku telah mengerti dan menyadari. Sahabatku, seandainya aku waktu itu mendengar nasihatmu agar menjauhi teman-temanku yang bergaya hidup bebas, mungkin keadaan tidak seperti ini. Terus terang aku masih perjaka dan hanya sekali mencoba narkotika. Jarum suntik yang kupakai bergantian dengan teman lain penyebab malapetaka ini, apalagi teman-temanku melakukan free sex dengan bergonta-ganti pasangan. Untuk itu, sahabatku tolong nasihati teman-teman lain agar menjauh dari perilaku sex bebas dan menjauhi narkoba, ceritakan saja kalau aku salah satu korbannya. Sahabatku. Maaf, sewaktu aku pindah sekolah belum sempat berpamitan. Sehari setelah mendapat vonis dokter, entah siapa yang menyebarkan, berita tentang diriku sudah meluas di sekolah. Kamu tahu sendiri reaksi teman-teman kita, guru, lingkungan sekolah. Aku dijauhi, aku dikucilkan dan aku dihina seperti berkelakuan binatang. Sungguh pedih dan tersiksa, sahabat. Hanya kamu yang masih menerima aku, menasihati, membesarkan hatiku. Kamu dengan bijaksana dan sabar menjelaskan bahwa HIV adalah suatu virus. Virus Human Immunodeficiency Virus (HIV) yang dapat merusak sistem kekebalan tubuh manusia serta akan menimbulkan AIDS (Acquired Immunodeficiency Syndrome atau Acquired Immune Deficiency Syndrome). Virus ini menyebabkan orang menjadi rentan terhadap infeksi oportunistik atau mudah terkena tumor. Penyakit yang diperkirakan berasal dari benua Afrika pertama kali ditemukan tahun 1959 dan menjadi terkenal tahun 1981 di Amerika setelah ada laporan lima laki-laki homoseksual menderita AIDS. Dan kamu menjelaskan lebih detail tentang penularan virus ini bisa terjadi melalui tiga jalur utama ke dalam tubuh yaitu melalui hubungan seksual, kontaminasi patogen melalui darah, serta dari ibu ke janin atau bayi menyusui ibu yang terinfeksi. Yang lebih mengharukan lagi, sahabat. Kamu membesarkan hatiku, untuk tabah menghadapi cobaan. HIV/AIDS adalah suatu penyakit sama dengan penyakit lain seperti Hepatitis, jantung, leukemia dan lain-lain dan semua orang bisa saja mengalami. Seiring dengan kemajuan teknologi kedokteran, penyakit ini pasti bisa disembuhkan. Teman-teman kita menganggap penyakit HIV/AIDS merupakan penyakit menular yang mematikan, tidak dapat disembuhkan dan sepertinya harus menjauhi penderitanya. Apalagi guru kita pernah menerangkan akibat yang ditimbulkan virus HIV beserta gambar-gambar korban yang kurus kering, dihinggapi lalat, seolah-olah menakutkan. Harapanku semoga sekolah kita dulu mengundang ahli atau sukarelawan HIV/AIDS yang benar-benar mempunyai disiplin ilmu untuk menerangkan lebih terperinci sebab akibat serta penanggulangannya. Sahabat baikku, akhirnya seminggu kemudian, orangtuaku memindahkan aku ke sekolah dimana nenekku bertempat tinggal. Aku menemukan lingkungan, suasana baru dan tidak seorangpun tahu tentang diriku, kecuali nenek. Entah sampai kapan mereka tahu. Tapi biarlah, menjadi ODHA itu bukan pilihanku, semua ini kujadikan tantangan karena kamu telah mengajariku tentang makna kehidupan dan menolong sesama, inilah yang menguatkanku untuk memberikan yang terbaik di sisa hidupku untuk kamu, mereka, dan bangsa. Dalam surat yang kamu kirim, kamu memberiku sebuah artikel menarik tentang seorang bocah 6 tahun bernama Ah Long pengidap virus HIV yang ditularkan dari orangtuanya, terbuang, terkucil dari lingkungannya, bahkan neneknya sendiri enggan merawatnya. Hidup sendiri mulai mandi, memasak, tidur, bermain. Aktivitas keseharian hanya ditemani seekor anjing, semangat dan berani menjalani kejamnya kehidupan, meski dalam tubuhnya mengidap virus HIV yang mungkin tidak diketahui dan diharapkannya. Anak sekecil itu menanggung beban hidup dari orangtuanya. Berita yang menggemparkan di Guangxi China tahun lalu, telah beberapa kali aku baca dan menjadi motivasi dan penyemangat hidupku. Tapi syukurlah, setelah pemuatan berita itu, banyak yang mau menjadi orang tua asuh bocah itu, dan sumbangan terus mengalir lewat semacam PMI di sana. Beruntung aku masih mempunyai kedua orangtua, nenek, saudara juga teman dan sahabat baik seperti Kamu. Oh ya, foto bocah itu aku pasang di kamar tidurku, agar aku terus lebih semangat menghadapi hidup, bocah kecil saja bisa bertahan hidup dengan semangat, apalagi aku sebagai seorang remaja. Sahabat, aku selalu berdoa memohon kepada Allah Swt, semoga penyakitku dapat sembuh dan meminta agar orang-orang yang peduli terhadap penyakit dan penderita HIV/AIDS senantiasa diberi kekuatan, kesehatan, pengetahuan yang melimpah agar terus dapat bekerja menanggulangi keberadaan penyakit akibat virus HIV. Dan aku juga memohon kepadaNya, semoga teman, lingkungan sekitarku sadar, ini bukan penyakit turunan, terkutuk, menakutkan. Siapa yang ingin terinfeksi HIV, aku juga tidak. Aku ingin diperlakukan seperti yang lain, aku bukan penjahat yang perlu ditakuti dan dihindari, aku bukan pengemis yang minta dibelaskasihani. Aku manusia normal layaknya yang lain, hanya saja Virus HIV telah bersarang di darahku, dan aku merasa baik-baik saja. Aku percaya penuh kepada pemerintah dan dunia, mereka tidak tinggal diam tentang virus HIV/AIDS ini dan aku yakin bahwa semua penyakit pasti ada penyembuhannya. Juga seperti yang kamu katakan, semua perlu proses dan kesabaran. Aku selalu rutin berkunjung ke dokter, dan selalu menjaga kondisi kesehatanku, sesuai saran baikmu, sahabat. Terima kasih sahabat, dukungan, saran, motivasi, penyemangat hidupku. Aku akan selalu tegar dan bersemangat menghadapi sisa-sisa hidupku. Semangatku untuk berkreatifitas tidak akan mati dan akan kuceritakan kepada generasi selanjutnya. Aku optimis perjalanan hidupku masih panjang dan berhak meraih cita-citaku. Aku akan mewujudkan mimpiku dan menolong siapapun tanpa pamrih agar kenanganku dan semangatku selalu hidup. Aku berharap semoga banyak muncul orang seperti kamu. Hidup matiku kuserahkan kepada Yang Di Atas, bukan pada selembar kertas.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Pelantikan gabungan PMR PMI kota Langsa 2012-2013

assalamu'alaikum Wr.wb apa kabarnya ni kawan-kawan ? :D "alhamdulillah ., luar biasa., fantastic., yes-yes-yes " :D :D hhahah.. semoga aja jawabannya seperti itu yah.. amin :) ada pantun ni kawan . dalam mangkok ad batu. alhamdulillah sesuatu.. :D hayoo sesuatu kenapa ?? ada yang bisa tebak ?. (˘⌣˘ ) eeehhhhmm.. berhubung telah terlaksananya PELANTIKAN GABUNGAN PMR PMI Kota Langsa 2012-2013., pada sabtu, 25 februari 2012 tepatnya pada pukul 09.00 WIB. di Islamic Center Kota Langsa. yang alhamdulillah berjalan dengan lancar walaupun ad sedikit bumbu penyedap yang menghampirin tetapi itu tidak menjadi kendala., :) kegiatan ini adalah kali pertama nya dalam sejarah PMR PMI Kota langsa yang dimana semua Unit PMR bergabung bersama-sama untuk Dilantik., dan juga bersama-sama telah berkomitmen untuk kemajuan PMR PMI kota Langsa., semoga aja bisa diamalkan tidak hanya terucap dimulut saja yah :D Acara pelantikan ini dihadirin oleh 164 peserta pelantikan yang terdiri dari 110 PMR WIRA dan 54 PMR MADYA., dan juga turut hadir 32 orang undangan yang terdiri dari pengurus PMI Kota Langsa, Kepala Sekolah masing-masing unit, pembina PMR DLL.. mau tau gimana teknis Acaranya.. :D ayo sama-sama kita lihat !! :)
inilah dia suasana pelantikannya., walaupun panas tetap semangat (˘⌣˘ )
penyematan PMR PMI Kota Langsa sebagai simbolis pelantikan
ini dia petugas pelantikan .. :) dari sebelah kanan protokol, pembaca 7 prinsip dasar, pembaca tri bakti pmr dan yang paling sudut pembaca do'a
undangan dari sekolah-sekolah
dan acara yang terakhir adalah tamah ramah yang sekaligus penutupan dari acara pelantikan ini., semoga PMR yang baru dilantik dapat mengemban amanah tanggung jawabnya sebagai relawan dengan sebaik-baiknya.. amin :) dan 1 kata yang bisa saya katakan.. selamat dan sukses atas dilantiknya PMR PMI Kota Langsa 2012-2013.. Siamo!! :D
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

aku PMR mania Indonesia

HTML code: lintang pmr
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Mars Palang Merah Remaja (Bhakti Remaja)

Palang Merah Remaja Indonesia warga Palang Merah sedunia
Berjuang berbakti penuh kasih sayang untuk rakyat semua
Bekerja dengan rela tulus ikhlas untuk yang tertimpa sengsara
Puji dan puja tidak dikejar… mengabdi tuk sesama…

Putra Putri Palang Merah Remaja Indonesia
Abdi rakyat sedunia luhur budinya
Putra Putri Palang Merah Remaja Indonesia
Abdi rakyat sedunia mulya citanya
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Mars PMI

Palang Merah Indonesia Sumber kasih umat manusia Warisan luhur, nusa dan bangsa Wujud nyata mengayom Pancasila
Gerak juangnya keseluruh nusa Mendarmakan bhakti bagi ampera Tunaikan tugas suci tujuan PMI Di Persada Bunda Pertiwi
Untuk umat manusia Di seluruh dunia PMI menghantarkan jasa
Lagu yang pertama kali dikumandangkan tahun 1967 ini adalah ciptaan Mochtar H. S. yang adalah seorang tokoh PMI yang terkemuka waktu itu. Lagu ini juga menandai pembentukan Palang Merah Remaja (PMR) Kudus. PMR Kudus merupakan yang kedua di Indonesia setelah Bandung. Bisa dibayangkan, PMI Kudus pada masa itu adalah cabang terkemuka di Indonesia.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Hymne PMI

Palang merah Indonesia
Wujud kepedulian nyata
Nurani yang suci
Untuk membantu menolong sesama
PMI
Siaga setiap waktu
Berbakti, dan mengabdi
Bagi hidup manusia
Agar sehat sejahtera di seluruh dunia
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

7 Prinsip Dasar Gerakan Palang Merah Internasional dan Bulan Sabit Merah Internasional

  1. Kemanusiaan (humanity)
  2. Kesamaan (impartiality)
  3. Kenetralan (neutrality)
  4. Kemandirian (independence)
  5. Kesukarelaan (voluntary service)
  6. Kesatuan (unity)
  7. Kesemestaan (universality)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

FORUM REMAJA PALANG MERAH INDONESIA (FORPIS)

Kebijakan Federasi tentang remaja di adopsi oleh General Assembly tahun 1991 yang kemudian disepakati pada General Assembly Tahun 1999, menyatakan bahwa perlunya melibatkan remaja dalam proses pengambilan keputusanmulai dari hal-hal yang terkait dengan kebijakan, program, maupun kegiatan. Beberapa Perhimpunan Nasional telah menindaklanjuti dengan mengadakan Youth Forum yang memilih Youth Leader atau Youth President mulai dari tingkat nasional, daerah, dan cabang. Selama Jumbara Nasional VI tahun 2006, Palang Merah Indonesia (PMI) telah menginisiasi proses ini dalam kegiatan dan ngobrol bareng Palang Merah Remaja (PMR)” yang hasilnya menjadi program kerja bidang PMR.
Tahun 2007 Forum Remaja Palang Merah Indonesia Nasional I dilaksanakan pada bulan Agustus sekaligus memperingati Hari Remaja Internasional. Forum ini merancang program kerja Pembinaan PMR tahun 2008, sekaligus mengidentifikasi kekuatan,kelemahan, peluang, dan ancaman. Dalam forum ini juga memilih Presiden Remaja (Presja) I yaitu Dorkas, perwakilan PMI Daerah Sulawesi Barat. Strategi jangka panjang, forum ini juga akan terlibat aktif dalam pembahasan topik-topik ditingkat Internasional.
Pengertian : Forpis merupakan kumpulan perwakilan PMR untuk menyalurkan dan mengkoordinir aspirasi PMR Mula, Madya, dan Wira.
Tujuan : Meningkatkan peran aktif PMR dalam proses pengambilan keputusan dan kepemimpinan PMI.
Kedudukan
- Forpis berada ditingkat Pusat, Daerah, dan Cabang
- Forpis tidak mempunyai kepengurusan sehingga dalam melaksanakan fungsinya dikoordinir
oleh Presja atau Presiden Remaja (Forpis Nasional), Koordinator Daerah atau Korda (Forpis Daerah), dan Koordinator Cabang atau Korcab (Forpis Cabang), dan dibantu oleh tim sekretariat yaitu Divisi/Bidang/Unit PMR dan Relawan ditingkat PMI Pusat, Daerah, dan Cabang
- Forpis berasal dari unsur PMR Wira, karena ditinjau dari segi usia dan kapasitas telah mampu menyalurkan dan mengkoordinir aspirasi PMR Mula, Madya, Wira
- Peserta Forpis adalah para ketua PMR Wira, atau perwakilan unit PMR yang mempunyai karakter kepemimpinan Mekanisme
- Forpis mengadakan pertemuan minimal setahun sekali ditingkat Pusat, 6 bulan sekali ditingkat PMI Daerah, dan 3 bulan sekali ditingkat Cabang
- Pembahasan Forpis adalah topik-topik strategis pengembangan PMR Mula, Madya, dan Wira yang kemudian dilaksanakan oleh seluruh anggota PMR dengan pendekatan Youth Centre
Alur koordinasi :
- Forpis Cabang berkedudukan di PMI Cabang
- Forpis Daerah berkedudukan di PMI Daerah
- Forpis Nasional berkedudukan di PMI Pusat
Kapan mengadakan pertemuan…
- Forpis Cabang : minimal 3 bulan sekali
- F; Forpis Daerah : minimal 6 bulan sekali
- Fopsis Nasional : minimal 1 tahun sekali
Peran & tanggung jawab :
1. Nama jabatan: Presiden Remaja (Presja)
Fungsi utama:
1) Sebagai pemimpin Forpis Nasional
2) Tanggung jawab umum: Mengkoordinir korda
3) Tanggung jawab teknis: Menyalurkan aspirasi PMR ke PMI Pusat
4) Menyalurkan informasi dan keputusan dari PMI Pusat ke seluruh Korda, melalui Tim Sekretariat
5) Mengontrol jalannya program kerja Forpis Nasional
6) Memberikan laporan kepada PMI Pusat
7) Sebagai delegasi PMR di ajang Internasional
Hubungan internal:
PMI Pusat (Divisi PMR dan Relawan), PMI Daerah (Bagian PMR dan Relawan), PMI
Cabang (Bidang PMR dan Relawan), Korda, Forum Relawan Nasional
Hubungan eksternal:
Presiden Remaja PM/BSM Internasional, departemen/dinas/instansi terkait tingkat
nasional dan internasional
2. Nama jabatan: Koordinator Daerah (Korda)
Fungsi utama:
1) Sebagai pemimpin Forpis Daerah
2) Tanggung jawab umum: Mengkoordinir korcab
3) Tanggung jawab teknis:Menyalurkan aspirasi PMR ke PMI Daerah
4) Menyalurkan informasi dan keputusan dari PMI Daerah ke seluruh Korcab, melalui Tim Sekretarriat
5) Mengontrol jalannya program kerja Forpis Daerah
6) Memberikan laporan kepada PMI Daerah
7) Sebagai delegasi PMR di tingkat nasional
Hubungan internal:
Presja, Korcab, PMI Daerah (Bagian PMR dan Relawan),PMI Cabang (Bidang PMR
dan Relawan), Forum Relawan Daerah
Hubungan eksternal:
Korda seluruh Indonesia, departemen/dinas/instansi terkait tingkat Propinsi
3. Nama jabatan: Koordinator Cabang (Korcab)
Fungsi utama:
1) Sebagai pemimpin Forpis Cabang
2) Tanggung jawab umum: Mengkoordinir Ketua Unit PMR
3) Tanggung jawab teknis: Menyalurkan aspirasi PMR ke PMI Cabang
4) Menyalurkan informasi dan keputusan dari PMI Cabang ke Ketua unit PMR, melalui tim sekretariat
5) Mengontrol jalannya program kerja Forpis Cabang
6) Memberikan laporan kepada PMI Cabang
7) Sebagai delegasi PMR di tingkat daerah
Hubungan internal: Korda, Ketua PMR, PMI Cabang (Bidang PMR dan Relawan),
Forum Relawan Cabang
Hubungan eksternal: Korcab, departemen/dinas/instansi terkait tingkat
kota/kabupaten
Sumber daya (SDM, material, dana)
1. PMI
2. Donatur
3. Unit Usaha (kas, penggalangan dana PMR, dll)
Hasil yang diharapkan
- Adanya rencana kerja pembinaan dan pengembangan PMR untuk pusat, daerah, dan cabang sesuai prioritas kebutuhan dan kapasitas, yang proses penyusunannya melibatkan unsur pengurus, staf, relawan, dan anggota PMR.
- Adanya akses bagi anggota PMR dan kesadaran untuk terlibat aktif dalam proses pengambilan keputusan dan kepemimpinan PMR
- Peningkatan kapasitas PMI Pusat, Daerah, dan Cabang dalam pembinaan dan pengembangan PMR
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Tri Bakti PMR


1. Mengabdi Pada Masyarakat
2. Mempertinggi Mutu Kebersihan, Kesehatan, dan Keterampilan
3. Menjalin Persahabatan Nasional dan Internasional
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS